Lampung Selatan, Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan, Fraksi Demokrat. Achmad Johani merespon cepat terkait maraknya pemberitaan jalan penghubung dua Desa Siring Jaha dengan Desa Banjarsuri yang rusak parah
Respon tersebut, sebagai bentuk jawaban terhadap keluhan masyarakat, dengan terjun kelokasi meninjau secara langsung jalan yang rusak dan sempat viral di media massa
Terkait hal tersebut Ahmad Johani selaku wakil rakyat mengatakan bahwa dirinya akan selalu merespon setiap ada masyarakat yang mengeluh terkait infrastruktur, seperti halnya yang terjadi di Desa Sring Jaha
Dimana kata Johani warga disana menginginkan adanya perbaikan jalan Ki Hadjar Dewantara/P3DT yang rusak selama puluhan tahun belum tersentuh pembangunan
“Kami akan melakukan peninjauan, serta mendorong pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, untuk segera dapat membangun jalan tersebut,” kata Achmad Johani, Sabtu (8/2/2925)
Menurutnya ini merupakan sebuah bentuk aspirasi masyarakat yang telah menyampaikan berbagai keluhan, sebagai wakil rakyat sekaligus anggota Komisi III menjadi tugas saya untuk mengawal dan memperjuangkan aspirasi masyarakat ini,
“Dalam waktu dekat ini kami dari komisi III dan Dinas PU akan meninjau secara langsung dan monitoring infrastruktur dan segera dapat di perbaiki,” ujarnya di
Dijelaskan oleh Achmad Johani, jalan tersebut merupakan akses vital yang digunakan sebagai sarana mobilisasi untuk mengangkut dan mengeluarkan hasil pertanian masyarakat sekitar.
Untuk itu, kami berharap nantinya akselerasi cepat dari pemerintahan terpilih melalui Dinas PUPR Kabupaten Lampung Selatan, agar dapat memperbaiki jalan penghubung dua Desa itu segera di tuntaskan.
“Harapan kami setelah dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan bisa masuk dalam agenda 100 hari kerja untuk meninjau insfratruktur yang ada di Kecamatan Sidomulyo khusunya Lampung Selatan,” tegasnya
Meskipun kata dia, sebelumnya pelantikan Bupati terpilih yakni Radityo Egi Pratama – M Syaiful Anwar menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan periode 2025-2030, sudah di suguhkan dengan Pekerjaan Rumah (PR) yang besar terkait infrastruktur
Akan tetapi, dengan tekadnya akan bekerja untuk masyarakat dengan tujuan untuk memajukan Lampung Selatan yang lebih baik lagi tentunya sejahtera
“Insyaallah setelah dilantik kita doakan bersama, agar beliau dapat bekerja lebih baik lagi demi Lampung Selatan yang kita cintai,” harap dia
Meskipun demikian, setelah menjabat menjadi Bupati dan wakil Bupati, tentunya mereka berdua tidak bisa bekerja sendiri. Tentunya akan bekerja berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan pemerintah pusat yang tujuannya adalah untuk memajukan Lampung Selatan
“Semoga di bawah kepemimpinan beliau berdua pada sektor infrastruktur jalan yang seolah tak habis-habis menjadi topik utama keluhan masyarakat di Bumi Khagom Mufakat ini, dapat teratasi,” tandasnya
(Red)